SUDAH ADA YANG BERHASIL MEMBUAT TEMPE JERAMI, ini lagi silaturahmi di Pendopo Kabupaten Nganjuk, ketemu saudara saya mas Darul Farokhi, dia telah mempraktekkan pembuatan Tempe Jerami dengan Ragi Tempe bisa juga dari tempe yang di juz, hasilnya sangat bagus baik sapi maupun domba suka, bagi domba lebih baik dikeringkan terus ditepung domba sangat suka, seperti pakan hasil fermentasi yang lain baunya yang harum terasa nyaman di kandang.

Lebih efisien, untuk 15 ekor sapi tiap bulan butuh 5 truk jerami per bulan tapi setelah ditempe hanya butuh 2 truk saja atau turun 60 % karena yang bisa dicernak meningkat 3 x lipat ini akan menjadi Revolusi pangan jerami dirubah jadi daging & susu, kotoran sapi atau domba dirubah jadi belatung untuk ternak itik, kotoran itik bisa untuk belatung lagi atau cacing untuk pakan ikan dll dst.

Pertemanan kita tidak sia sia bukan untuk kita perdebatkan tapi UNTUK KITA BUKTIKAN, riset mini hasil maxi, insya Allah

Choliq, Achsin U.