ketika saya diundang ke Universitas Pembangunan Jaya sekilas ditawari program CITY FARMING oleh Dr. Dian Syah, saya terngiang sudah 30 tahun di belakang rumah saya menerapkan City Farming skala kecil sehingga swasembada Telur & Ikan juga beberapa jenis buah.
Kalau City Farming digarap serius akan banyak memberi manfaat & relatif mudah, sampah yang didominasi Sampah Organik bisa diproses jadi Media Tanam begitu juga Sampah Anorganik bisa dipilah Plastik, Kertas dll untuk masuk Bank Sampah, yang dibutuhkan adalah Budaya Baru untuk memisahkan sampah agar menjadi berkah seperti di Kota Munchen Jerman, ada Umwelt Forum yaitu forum lingkungan hidup untuk memisahkan sampah sesuai jenis sehingga memiliki nilai ekonomi & bisa membiayai pengelolaan sampah sehingga beban kota turun jauh setelah itu dijadikan Umwelpakt : Kesepakatan Lingkungan yang ditantangani seluruh masyarakat, dampaknya kota jadi bersih biaya pengelolaan sampah turun jauh.
Di kita lebih istimewa kalau sampah kita pisahkan dari sumbernya, Sampah Restoran, Catering bisa dimanfaatkan untuk pakan itik. Sampah Pasar bila dipilah sangat potensial untuk ternak domba, sehingga Sampah benar-benar jadi berkah yang menghasilkan sayur mayur, telur & daging.
insya Allah
Choliq, Achsin U.
Posting Komentar
Posting Komentar